Elkan Baggott Dipinjamkan ke Cheltenham Towntimnas.co

Masa peminjaman Elkan Baggott bersama Gillingham FC pada bulan Januari 2023 ini telah berakhir. Sebab, Elkan Baggott dipinjamkan ke Cheltenham Town oleh Ipswich Town.

Pemuda yang mulanya menjadi bek timnas Indonesia tersebut kini berseragam Cheltenham Town sebagai pemain pinjaman dari Ipswich Town hanya untuk sisa musim ini saja, yaitu sampai musim 2022/2023 berakhir.

Ipswich Town merupakan klub pemilik Baggott. Mereka merasa sang pemain telah cukup bermain di Sky Bet League Two atau divisi keempat dalam sepak bola Inggris.

Elkan Baggott Dipinjamkan ke Cheltenham Town
timnas.co

Elkan Baggott dipinjamkan ke Cheltenham Town

Ipswich selanjutnya akan mengakhiri masa peminjamannya di Gillingham dengan alasan ingin memindahkan Baggott ke divisi lain yang lebih tinggi.

Sebelumnya, Gillingham merupakan tim penghuni divisi keempat. Lain halnya dengan Cheltenham yang sudah berada pada divisi ketiga.

Klub terbarunya itu juga menilai jika pemain muda ini sebagai bek tengah bermasa depan cerah. Sebab, Baggott sering memperkuat tim nasional Indonesia dalam beberapa laga atau turnamen internasional.

Kemudian, Cheltenham Town juga mengatakan jika Baggott merupakan pemain Indonesia pertama yang pernah bermain di EFL atau English Football League.

Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott juga mengaku jika dirinya sangat gembira karena memperoleh kesempatan untuk bisa bergabung dengan Cheltenham Town.

Elkan Baggott merupakan pemain muda yang baru berusia 20 tahun. Postur tubuhnya sangat tinggi, yaitu 193 cm.

Setelah Elkan Baggott dipinjamkan ke Cheltenham Town, bek jangkung ini juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak akan menyia-nyiakan pengalaman yang akan ia peroleh di Cheltenham Town. 

Maka dari itu, pemain muda berusia 20 tahun ini telah siap untuk memberikan yang terbaik buat tempat barunya, Cheltenham Town.

Selama ikut bermain membela Gillingham, pemain muda ini terbilang lumayan bisa mendapatkan menit bermain. Dalam permainannya ia juga bisa dikatakan bermain reguler.

Dalam sepanjang setengah musim bersama dengan Gillingham saja, Baggott telah berhasil mencatatkan sebanyak 29 penampilan.

Tidak hanya itu, dalam 29 penampilannya Baggott juga bisa sukses mencetak sebanyak tiga gol dan empat assist pada semua ajang. Pencapaian tersebut juga bukanlah menjadi hal yang buruk.

Target Baggott bersama Cheltenham

Pemuda berusia 20 tahun ini berdarah Inggris-Indonesia. I juga selalu merasa antusias bergabung dengan Cheltenham. Dirinya pun juga telah menetapkan target untuk bisa membantu timnya yang baru dan bertahan di League One.

Baggott juga memiliki tekad yang kuat untuk bisa berkontribusi. Baik itu pada waktu bertahan dan juga pada saat menyerang. Sebab, ada kesenangan tersendiri untuknya pada saat bisa mencetak gol.

Cheltenham Town saat ini memang sedang berjuang dalam menghindari zona degradasi. Sebab, tim tersebut saat ini berada pada posisi ke-18 klasemen sementara dengan total 24 kontestan. Selain itu juga termasuk empat tim yang terbawah turun kasta.

Pada bulan Januari 2021 yang lalu, ia menandatangani kontrak profesional pertamanya. Kemudian, pemain dengan total 12 caps untuk timnas Indonesia ini juga sudah setuju menambah masa kerjanya di Portman Road dalam jangka waktu tiga tahun lebih lama, yaitu pada bulan Juni tahun lalu.

Sudah Pernah bermain ke Tiga Klub Berbeda

Sampai sejauh ini, Baggott telah dipinjamkan ke sebanyak tiga klub yang berbeda. Adapun klub Cheltenham ini menjadi klub yang ketiga untuk Baggott.

Sedangkan, untuk Gillingham adalah yang kedua, dan klub pertama yang pertama kali mau menampungnya yaitu adalah King’s Lynn.

Meski Elkan Baggott dipinjamkan ke Cheltenham Tow, ia sangat diharapkan agar dapat  bermain reguler lagi. Meskipun kali ini tantangan yang dimilikinya sedikit lebih besar dibandingkan sebelumnya.

By Metta Rahma Melati

Penulis dan reporter bidang olahraga sejak 2017. Berpengalaman lebih dari 5 tahun menjadi reporter terutama dalam sepakbola.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *